Sertu Toto Wagianto Babinsa Koramil 0602-13/Padarincang Terus Dampingi Kegiatan PIN Polio Tahun 2024  

    Sertu Toto Wagianto Babinsa Koramil 0602-13/Padarincang Terus Dampingi Kegiatan PIN Polio Tahun 2024  

    Serang, - Sebagai bentuk komitmen Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD), dalam mendukung setiap program pemerintah. 

    Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-13 Padarincang Kodim 0602/Serang, Sersan Satu (Sertu) Toto Wagianto, turut serta membantu dan mendampingi petugas kesehatan Bidan Desa dalam melaksanakan kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Tahun 2024, bertempat di Posyandu Duren Desa Kramatlaban, Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Minggu (28/07/2024).

    Sertu Toto Wagianto menyampaikan bahwa, partisipasi aktif TNI AD dalam kegiatan ini, menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung kesehatan masyarakat. Melalui program imunisasi nasional Polio, yang bertujuan untuk melindungi generasi muda dari penyakit polio.

    Ia juga menegaskan, keterlibatan Babinsa dalam program tersebut, merupakan wujud nyata dari sinergi antara TNI AD, bersama instansi kesehatan di daerah. 

    “Kami selalu siap mendukung dan berperan aktif dalam setiap program pemerintah yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat, ” ujar Sertu Toto.

    Lanjutnya, dengan adanya dukungan dari TNI AD melalui Babinsa, diharapkan pelaksanaan PIN Polio 2024, dapat berjalan lancar dan mencapai target yang telah ditetapkan, sehingga Indonesia dapat bebas dari polio.

    Aang Nopriyadi

    Aang Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Serka Iman Babinsa Koramil 0602-08/Petir...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0602-10/Pontang Pimpin Upacara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Ikuti Kami